Tim Mahasiswa PKM Lolos Seleksi Universitas

Tim Mahasiswa PKM Lolos Seleksi Universitas

Pengumuman Tim Mahasiswa PKM Lolos Seleksi Universitas

Halo Kamkesyana!
Semoga dalam keadaan sehat selalu ya! 

BEM FK Unud mengucapkan selamat kepada seluruh Kamkesyana yang telah lolos seleksi di tingkat Fakultas dan kini akan membawa nama FK Unud di tingkat Universitas.

Kami mengingatkan kepada Kamkesyana untuk mengakses dokumen yang terlampir dan bagi yang lolos diharapkan bergabung ke grup Telegram

PKM 8 bidang: https://t.me/+ckwwi7yoF5FiMzI9
PKM-AI dan PKM-GFT: https://t.me/+pz_-p1FFpm5hZmFl

Bagi Kamkesyana yang lolos, diharapkan untuk hadir dalam acara Coaching, yang berlangsung pada :

Tanggal: Jumat/ 23 Februari 2024
Pukul: 10.00-16.00 WITA
Lokasi:
a. Aula Wiswakarma, FT, Kampus Sudirman (Skim PKM-KI, PKM-KC, PKM-RE, PKM-RSH, PKM-GFT)
b. Aula Pasca Sarjana, Lantai 4, Kampus Sudirman (Skim PKM-PM, PKM-PI, PKM-K, PKM-VGK)
c. Ruang Aula 1.1, FT, Kampus Sudirman (Skim PKM-AI)

Sekali lagi, kami ucapkan selamat bagi Kamkesyana yang lolos!

Contact Person:
Diah Widiastri (didiiii. / 085961549550)

Open Recruitment Panitia KERSOSHIPP XXIII

Open Recruitment Panitia KERSOSHIPP XXIII

Open Recruitment Panitia Kerja Sosial Hippocrates XXIII

Halo, Kamkesyana 23!

Akhirnya yang ditunggu-tunggu pun tiba. Sebentar lagi Program Kerja Pengabdian Masyarakat yakni Kerja Sosial Hippocrates akan kembali dilaksanakan! Oleh sebab itu, akan dilaksanakan Open Recruitment Panitia Kersoshipp XXIII 2024.

Kerja Sosial Hippocrates atau KERSOSHIPP adalah program kerja Pengabdian Masyarakat yang berfokus kepada community development atau pengembangan masyarakat yang bersifat kolaboratif. KERSOSHIPP tahun ini akan mengabdi di desa binaan BEM FK UNUD yaitu Banjar Alas Pujung, Desa Taro, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar. KERSOSHIPP akan dilaksanakan dengan melakukan rangkaian kegiatan seperti social development, agriculture development, dan medical project development.

Bagi kalian yang ingin berkontribusi langsung untuk masyarakat, mari gunakan kesempatan ini dan bersama-sama mengambil bagian di KERSOSHIPP XXIII 2024!

Periode Pendaftaran: 21 – 25 Februari 2024
Link Pendaftaran: https://laskarhippocrates.bemfkunud.com/recruitment/open-recruitment-panitia-kerja-sosial-hippocrates-xxiii

Adapun sie yang dibutuhkan dalam kepanitiaan KERSOSHIPP XXIII, di antaranya:

-Sie Acara
-Sie Penelitian
-Sie Hubungan Masyarakat
-Sie Kesekretariatan
-Sie Penggalian Dana
-Sie Pengabdian Masyarakat
-Sie Konsumsi dan Rohani
-Sie Produksi
-Sie Dokumentasi
-Sie Perlengkapan
-Sie Kesehatan
-Sie Transportasi dan Keamanan

Ayo daftarkan diri kalian sebagai pengabdi. Kami tunggu partisipasinya untuk bersama-sama menyukseskan dan meramaikan KERSOSHIPP XXIII 2024!

Cordatus, Probus, Fidus!
Viva Hippocrates!

Informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:
Contact Person:
Wulan Leonita
(wulanlnitaa/ 085858478541)
Echa Sulistiyanti
(chachalate/ 085955359341)

#BEMFKUNUD
#KERSOSHIPPXXIII
#TheSynergasianActor
#VIVAHIPPOCRATES

Open Recruitment Latihan Rutin Mikat Gelombang I

Open Recruitment Latihan Rutin Mikat Gelombang I

Open Recruitment Anggota Komunitas Mikat Gelombang 1

Haloo Kamkesyana FK Unud, apa kabar nih? Mikat BEM FK Unud kembali hadir nih untuk mencari Anggota Komunitas Mikat Gelombang 1!

Yukk, tentukan segera pilihanmu dan daftar sekarang juga!
Periode open recruitment:
19-26 Februari 2024

Link Pendaftaran: https://bit.ly/OprecAnggotaMikatGelombang1

Awali langkah dengan mengembangkan diri dalam wadah yang tepat bersama Mikat BEM FK Unud

Contact Person:
Bhismaka Ariel: nbbavwp/081399399823
Anastasya: anestsyaa/ 082340848199

Asamu, Asaku, Terbangkan!

#BEMFKUNUD
#KABINETSAJIVAANDAKARA
#MIKATSAJIVANDAKARA
#VIVAHIPPOCRATES

INFO KEMAHASISWAAN – Perpanjangan Pembayaran UKT

INFO KEMAHASISWAAN – Perpanjangan Pembayaran UKT

Perpanjangan Waktu Pembayaran UKT dan Registrasi KRS Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024

Halo Kamkesyana!

Diinformasikan kepada seluruh mahasiswa Universitas Udayana bahwa waktu pembayaran Uang Kuliah/UKT Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024 diperpanjang sampai dengan tanggal 23 Februari 2024, sehingga proses registrasi KRS juga diperpanjang sampai dengan tanggal 24 Februari 2024. Untuk informasi lebih lanjut dapat dilihat melalui tautan yang tersedia di bawah ini:

https://bit.ly/PerpanjanganWaktuPembayaranUKTdanRegistrasiKRSUniversitasUdayana

Demikian informasi ini disampaikan untuk dapat diperhatikan dan dilaksanakan. Terima kasih.

Narahubung:
Instagram: @adkesmabemfkunud
OA Line: @729tbiiz

#ADKESMARAHAYU
#BEMFKUNUD
#KABINETSAJIVAANDAKARA
#VIVAHIPPOCRATES

INFO LOMBA: Februari

INFO LOMBA: Februari

Info Lomba Edisi Bulan Februari

Halo Kamkesyana! 
Bagaimana kabarnya? Semoga selalu diberikan kesehatan dan kelancaran dalam menjalankan segala aktivitas. Yukk tetap produktif menggapai prestasi di sela-sela liburan.

Apabila teman-teman Kamkesyana sedang mencari informasi kompetisi untuk mengasah minat bakat di bidang ilmiah seperti karya tulis atau paper, esai, poster publik, atau dalam bidang desain, debat, dan olimpiade dapat mengikuti kompetisi-kompetisi yang tertera pada poster di atas lho!
Bagaimana? Menarik bukan? Informasi lebih lengkapnya bisa menuju pada link yang sudah dicantumkan pada masing-masing poster.

Di musim libur, prestasi dikejar
Berkarya dengan semangat yang membara
Bukan hanya beristirahat di tepi pagar
Tuai sukses, jadi bintang untuk bangsa

Contact Person:
Diah Widiastri (didiiii.)
Tut Nik (nikpujimayangtari_)

#SOSIALISASIHARIANDANPENDIDIKAN
#INFOLOMBA
#IKKBEMFKUNUD
#BEMFKUNUD
#KABINETSAJIVAANDAKARA
#VIVAHIPOCRATES