BEASISWA DATAPRINT

Halo, Civitas Akademika FK Unud!

Program beasiswa DataPrint periode 2 Tahun 2021 telah dibuka.
Beasiswa terbagi dalam tiga nominal yaitu Rp 400 ribu, Rp 700 ribu dan Rp 1 juta. Dana beasiswa akan diberikan satu kali bagi peserta yang lolos penilaian. Aspek penilaian berdasarkan dari essay, prestasi dan keaktifan peserta.

Persyaratan:

  1. Merupakan pelajar / mahasiswa aktif dari tingkat SMP/SMA/SMK/Sederajat hingga perguruan tinggi untuk jenjang D3/D4/S1.
  2. Terlibat aktif pada kegiatan atau organisasi sekolah/perguruan tinggi.
  3. Tidak terlibat narkoba atau pernah melakukan tindak kriminal.
  4. Tidak sedang mendapatkan beasiswa dari perusahaan swasta lain. Namun jika saat ini peserta masih mendapatkan beasiswa dari sekolah/kampus dan pemerintah, peserta tetap dapat mengikuti pendaftaran beasiswa DataPrint.
  5. Penerima Beasiswa Dataprint di periode 1 tidak dapat menjadi penerima beasiswa di periode 2 tahun 2021.
  6. Satu nomor kupon yang terdapat di dalam produk DataPrint, hanya berlaku untuk satu kali registrasi. Kode Kupon Asli DataPrint terdapat didalam kemasan Produk DataPrint, baik yang tinta refil, maupun kertas foto DataPrint (bisa dibeli di toko buku, toko peralatan komputer, swalayan atau tempat fotocopyan). Pastikan membeli produk dengan Logo Program Tahun 2021 yang terdapat di depan kemasan produk. Untuk pendaftaran di periode 2 tahun 2021 HARUS menggunakan kode kupon yang berlaku di tahun 2021.
  7. Pendaftaran GRATIS tidak dipungut biaya.

Periode pendaftaran : 25 Agustus 2021.
Info selengkapnya : https://www.beasiswadataprint.com/
Media Sosial : @dataprintindonesia

#KESMARAHAYU

#BEMFKUNUD

#SatuFK

#KABINETBENAHIBERSAMA

#VIVAHIPPOCRATES